FILM, TIMELINES.ID– Apple TV+ mengumumkan bahwa serial Monarch: Legacy of Monsters Season 2 akan segera terwujud.

Selain perpanjangan “Monarch: Legacy of Monsters,” Apple TV+ telah mengonfirmasi rencana untuk beberapa seri spinoff berdasarkan waralaba Monsterverse, yang lebih lanjut memperluas mitologi akan dunia monster.

Mereka juga mengumumkan bahwa staf utama  akan kembali untuk musim baru ini. Bagi yang belum tahu, serial ini memulai debutnya di Apple TV+pada 17 November dengan 10 episode.

Dua episode pertama dirilis sekaligus, dan episode baru diluncurkan setiap hari Jumat hingga 12 Januari.

Serial ini mengadaptasi timeline yang berlangsung sebelum film Godzilla tahun 2014 dirilis.

Menceritakan tentang warisan mistis dunia di mana monster itu nyata dan mengikuti perjalanan satu keluarga untuk mengungkapkan rahasia yang terkubur dan hubungannya dengan organisasi rahasia yang dikenal dengan nama Monarch.

Staff dan Cast

Serial ini dibintangi oleh Kurt Russell dan putranya Wyatt Russell. Keduanya memerankan perwira Angkatan Darat Lee Shaw lintas generasi.