BEAUTY, TIMELINES.ID– Memiliki rambut yang sehat berkilau jadi dambaan setiap wanita. Namun, beberapa kebiasaan yang dilakukan sehari-hari terkadang tidak disadari dapat memicu masalah rambut kering.

Ketahui lima kebiasaan penyebab rambut kering yang bisa Anda hindari di bawah ini dan cara membuat rambut yang terlanjur kering kembali sehat dan berkilau indah.

1. Keramas dengan Air yang Panas

Meski mandi dan keramas dengan air panas dapat membuat relaks, rupanya hal ini menjadi salah satu penyebab rambut kering. Suhu air yang terlalu panas dapat menghilangkan minyak alami yang melapisi helaian rambut, menjadikannya kering dan rentan patah.

Sebaiknya Anda keramas dengan air bersuhu hangat. Untuk bilasan terakhir, gunakan air dingin untuk membantu mengunci kelembapan rambut.

2. Keramas Setiap Hari

Tidak hanya menggunakan air panas, keramas setiap juga merupakan penyebab rambut kering. Rambut dengan mudah kehilangan kelembapan karena luruhnya minyak alami rambut akibat dicuci terus-menerus.

Pastikan untuk membatasi jumlah keramas hanya tiga kali seminggu. Jika Anda mudah berkeringat atau menggunakan banyak produk penata rambut, cuci rambut setiap dua hari sekali.