“Kadang nelayan ini operasionalnya melaut utang dulu, baru setelah pulang dibayar. Nah, bagaimana kalau mereka tidak melaut, tidak ada pendapatan sama sekali,” kata politisi Gerindra ini, Sabtu (21/12/2024) malam.

Untuk itu, wakil rakyat dapil Bangka Selatan ini berharap pemerintah provinsi maupun kabupaten dapat memikirkan nasib para nelayan khusus di cuaca ekstrem seperti ini.

“Mungkin bisa dianggarkan bantuan sembako atau sejenisnya untuk mereka bertahan selama tidak melaut di cuaca ekstrem seperti ini,” ujar Yogi.

Ataupun ada opsi lain mungkin dengan pasar murah sehingga para nelayan ini mendapatkan subsidi pembelian sembako.

“Atau para nelayan ini diberi kupon pembelian sembako dengan harga susdidi. Ini harus jadi perhatian pemerintah provinsi dan kabupaten agar para nelayan yang kesulitan di saat cuaca seperti ini, dapat  dibantu,” tutupnya.