Geger! Bocah 7 Tahun Hilang usai Diterkam Buaya Muara Pangkalbalam

PANGKALPINANG, TIMELINES.ID — Seorang bocah perempuan berusia 7 tahun hilang usai diterkam buaya di muara Pangkalbalam, Pangkalpinang, Minggu (2/2/2025).

Korban yang bernama Tina merupakan warga Pangkalarang sebelumnya pukul 11.37 Wib memancing bersama kakaknya di sekitaran perairan dekat dermaga Polairud.

Saat sedang asik bermain pasir di pinggir sungai, tiba-tiba seekor buaya langsung menerkam dan menyeret korban ke dalam air.