TIMELINES1.COM, BELITUNG TIMUR — Jenazah ke tiga korban kecelakaan Helikopter BO105 P-1103 milik Polairud Baharkam di Perairan Manggar, berhasil ditemukan. Selasa (29/11/2022) Pukul 23.00 WIB.

Jenazah berhasil diidentifikasi atas nama Aipda Joko Mudo. Ia merupakan mekanik Helikopter BO105 P-1103.

Jenazah ditemukan oleh nelayan saat berada di Perairan Manggar, Kab. Beltim pada posisi 03 02’ 57,1”S 108 30’ 17,7”E dengan radial 150/16,5 Nm dari LKP (Last Known Position). Demikian disampaikan Kepala SAR Pangkalpinang, I Made Oka.

Selanjutnya jenazah baru bisa dievakuasi ke dermaga ASDP Manggar pukul 02.56 WIB, selanjutnya korban dievakuasi menuju RSUD Belitung Timur.