Mobil Alami Mogok, Warga di Semarang Temukan Bayi Laki-laki Di Semak-semak
TIMELINES1.COM, NEWS – Sesosok bayi berjenis kelamin laki-laki ditemukan warga di semak-semak di sekitar Jalan Gunungpati-Boja, Mijen, Kota Semarang.
Penemuan bayi itu sendiri bermula ketika seorang warga saat sedang mencari ganjal roda setelah mobilnya mogok.
Warga yang mengetahui keberadaan bayi tersebut langsung memberi pertolongan sebelum akhirnya melapor ke polisi.
Kapolsek Mijen Kompol Cholid Mawardi mengatakan saat ini polisi sedang menyelidiki peristiwa pembuangan bayi laki-laki di semak-semak di sekitar Jalan Gunungpati-Boja, Mijen, Kota Semarang.
Cholid Mawardi menegaskan penyelidikan masih dilakukan karena diduga ada unsur pidana.
Halaman
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.