BANGKA BELITUNG, TIMELINES1.COM – Tahun Baru Imlek yang akan jatuh pada hari Minggu tanggal 22 Januari 2023 mendatang perayaan terpenting bagi masyarakat Tionghoa. Perayaan imlek lebih dikenal sebagai malam tahun baru yang lebij dikenal sebagai pada hari pertama bulan pertama dipenanggalan Tionghoa.

Berbagai persiapan telah dilakukan oleh masayarakat Tionghoa untuk memeriahkan perayaan Imlek, termasuk kuliner yang akan dihidangkan pada saat perayaan imlek. Terdapat sejumlah makanan khas yang disuguhkan saat momen Imlek. Sajian kuliner turun temurun ini menambah semarak Imlek bersama keluarga.

Berikut makanan khas Imlek yang wajib ada saat Imlek:

1. Kue Keranjang (Nian Gao)
Kue keranjang yang dikenal dengan dodol cina adalah makanan yang paling wajib ada di meja makan saat perayaan Imlek.
Kue tersebut mengandung bahan utama berupa beras ketan. Filosofi nama dalam kue ini yang menjadikannya makanan wajib saat Imlek. Dalam bahasa mandarin, kue keranjang dinamai Nian Gao. Secara harafiah, artinya tahun yang lebih tinggi.

2. Mi Panjang (Siu Mie)
Makanan ini mungkin menjadi salah satu favorit masyarakat di Indonesia. Namun jika perayaan Imlek tiba, mi kerap disugukan dengan cara berbeda.
Olahan tepung terigu dimasak tanpa dipotong sehingga berbentuk panjang dari biasanya. Cara itu memiliki filosofi panjang umur, sehingga kerap dinamakan mie panjang umur. Sajian mi biasanya dipadukan dengan telur, ayam, daging, hingga sup dengan aroma jahe dan wijen.