Lima Resep Sajian Mentimun Penurun Kolesterol, Nomor Tiga Ada Resep Ala Korea Loh
RESEP,TIMELINES1.COM- Hati-hati nih yang punya kolesterol tinggi harus selektif memilih bahan makanan yah, tapi tenang bagi kamu yang pencinta sayur-sayuran ada kabar baik nih dari Mentimun yang ternyata bisa menurunkan kolesterol loh.
Kalau mentimun dimakan langsung sih kayak kurang gimana gitu yah, nah bagi kamu yang juga pecinta jenis lalapan ini bisa loh kamu olah dengan menjadikan makanan yang lezat.
Nah ini dia lima resep dengan bahan olahan mentimun yang bisa kamu coba.
1. Resep Tumis Mentimun Telur
Bahan:
– 2 buah mentimun besar
– 1 butir telur
– 2 siung bawang putih, cincang
– 4 siung bawang merah, cincang
– 3 buah cabai rawit, iris tipis
– 1 buah tomat, potong-potong
– 1 sdm saus tiram
– 1 sdm kecap manis
– 1 sdm saus sambal
– 1 sdt ketumbar bubuk
– 1/2 sdt merica bubuk
– garam dan gula secukupnya
Cara membuat:
Belah mentimun, buang bijinya dan potong-potong tipis. Kocok telur lepas, beri sedikit garam dan goreng orak-arik. Tumis bawang putih, bawang merah, dan cabai hingga harum, masukkan timun dan tumis sebentar.
Masukkan semua bumbu saus, merica bubuk dan ketumbar bubuk. Aduk rata. Masukkan telur dan tumis hingga mentimun agak layu. Tes rasa, tambahkan garam dan gula secukupnya.
Jadi deh, tumis mentimun telur siap sajikan dengan nasi hangat.
2. Resep Acar Mentimun Wortel Segar
Bahan:
– 2 buah mentimun
– 2 buah wortel
– 7 siung bawang merah
– 5 buah cabai rawit
– 2 sdm cuka makan
– 1 sdm gula pasir
– 4 sdm air hangat
Cara membuat:
Kupas mentimun, buang bijinya, dan potong sepanjang korek api. Begitu pula wortel, potong panjang korek api.
Potong-potong bawang merah dan cabai rawit. Campurkan dengan mentimun dan wortel. Tambahkan gula, cuka dan air hangat. Aduk rata. Masukkan kulkas hingga kurang lebih 4 jam, baru acar bisa disantap dengan rasa yang lebih menyatu.
Acar siap sajikan sebagai pendamping nasi goreng, mie goreng atau ikan goreng.
3. Resep Tumis Daging Mentimun Ala Korea
Bahan-Bahan
– 250 gram daging sapi
– 1/2 sdt garam
– 1 buah mentimun, buang bijinya dan potong tipis-tipis
– 2 buah cabai merah, buang bijinya
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.